Selamat Datang Di Setus Ahmad Zahrani

Pages

Apa yang dimaksud dengan Blog ? Bloger ? Bloging ?

0 komentar


sebagai  seorang  blogger pemula di dunia  blog  tidak  ada salahnya kalau kita definisikan dulu apa yang  di maksud dengan blog dan  blogger .
Asal kata Blog adalah WebLog, yang artinya adalah catatan harian yang dimuat dalam Web. WebLog terdiri dari dua kata yaitu Web, seperti telah banyak dikenal adalah sebuah situs di internet , dan kata kedua adalah log yang berarti catatan kejadian harian atau bias dipersamakan dengan buku diary. Weblog akhirnya banyak dikenal sebagai Blog. Jadi blog adalah sebuah web site atau situs web yang berisikan catatan/jurnal harian kegiatan orang maupun kelompok (walaupun banyak blog yang diisi tidak setiap hari). 

Untuk membuat blog (perorangan atau kelompok secara bersama-sama) yang melakukan kegiatan mengisi blog yang biasa dikenal dengan istilah blogging. Sedangkan orang atau sekelompok orang yang melakukan kegiatan blogging disebut dengan istilah blogger. Adapun alat/software yang digunakan untuk membuat blog disebut dengan istilah blog tools.


Kutipan dari Wikipedia adalah sebagai berikut: “The term “weblog” was coined by Jorn Barger on 17 December1997. The short form, “blog,” was coined by Peter Merholz, who jokingly broke the word weblog into the phrase we blog in the sidebar of his blog Peterme.com in April or May of 1999. Shortly thereafter, Evan Williams at Pyra Labsused “blog” as both a noun and verb (“to blog,” meaning “to edit one’s weblog or to post to one’s weblog”) and devised the term “blogger” in connection with Pyra Labs’ Blogger product, leading to the popularization of the terms. ” Jadi istilah weblog pertama kali digunakan oleh Jorn Barger on 17 Desember 1997 sedangkan istilah blog pertama kali diperkenalkan secara tidak sengaja oleh Peter Merholz yang memisahkan kata weblog menjadi we blog di dalam blog miliknya pada April 1999. Sedangkan Evan Williams di Pyra Labs menggunakan kata blog baik sebagai kata kerja maupun kata benda dan kata Blogger.
Kegiatan membuat blog di Indonesia sangatlah populer. Mulai dari amatir sampai professional telah mulai membuat blog pribadi maupun kelompok, bahkan yang belum terlalu melek computer. Ditambah lagi dengan situs-situs komunitas berbahasa Indonesia telah banyak menyediakan ruang atau menu khusus untukmembernya untuk membuat blog pribadi.
Seorang pembuat blog (blogger) Pembuatan blog bagi blogger umumnya bertujuan mempublikasikan ide-ide/pikiran/opini yang dia miliki ke pembaca blog atau khalayak umum. Namun demikian, fungsi blog tidak terbatas pada penyampaian fikiran saja, masih banyak fuzngsi blog yang dapat dimanfaatkan dari mulai sekedar menyalurkan hobi menulis sampai mempengaruhi orang, menjual ide atau untuk mempopulerkan sesuatu atau seseorang serta yang terakhir untuk mencari uang dari iklan dunia internet. Disamping hal-hal yang dinyatakan di atas, blog dapat dipergunakan pula untuk mendapatkan anda juga mendapatkan informasi, ide atau hiburan dari blog anda. Saat ini kegunaan blog bukan sekedar berbagi ide dan informasi memungkinkan seorang untuk melakukan file sharing (berbagai file multimedia). Bagaimanapun sebuah blog masih tidak dapat disebut sebagai media profesional untuk jurnalisme karena sebuah blog terbuka secara luas untuk siapa saja yang ingin di sebut sebagai blogger tanpa harus menyandang gelar atau keterampilan tertentu.
Seiring dengan berkembangnya teknologi informasi, penggunaan blog kini pun dapat diklasifikasikan ke berbagai bentuk tergantung dari isi, media yang digunakan sebuah blog atau kategori yang berikan mesin pencari blog. Isi dari sebuah blog bisa sangat luas tergantung dari sudut pandang penulisnya sedangkan untuk media pada umumnya berisikan tulisan, gambar, video atau gabungan dari semuanya itu.
 ( 1 Agust 03 di kutip dari berbagai sumber di internet )

Berawal dari sini DUA PUISI

0 komentar

Jauh Dari Sempurna , mencoba  untuk berkarya  bukan  untuk di bilang orang yang hebat atau orang yang mengagumkan  tapi sekedar ingin  belajar menulis tentang apa yang  ada di dalam pikiran , semoga  menjadi seuatu  yang pantas untuk di kenang.

kemaren tanggal 31 juli 2013 seperti biasa hanting baca" di internet  kebetulan, saya lagi suka  baca puisi bertema cinta  , bukan cinta kepada sesuatu  yang bersifat materi atau ke bendan  tapi lebih kepada cinta sang maha cinta  terinspirasi dari sajak puisi Jalaludin Al-Rumi Guru cinta dari persia .
ketemu sama puisi yang di bawah ini yang membuat aku berani belajar untuk menulisi kebetulan puisi di bawah ini  tulisan  ( kahlil Gibran ).

Dua Puisi
Berabad-abad yang lalu, di suatu jalan menuju Athens, dua orang penyair  bertemu. 
Mereka mengagumi satu sama lain. Salah seorang penyair bertanya,

"Apa yang kau ciptakan akhir-akhir ini, dan bagaimana dengan lirikmu?"
Penyair yang seorang lagi menjawab dengan bangga, "Aku tidak melakukan hal
lain selain menyelesaikan syairku yang paling indah, kemungkinan merupakan
syair yang paling hebat yang pernah ditulis di Yunani. Isinya pujian tentang
Zeus yang Mulia."

Lalu dia mengambil selembar kulit dari sebalik jubahnya dan berkata, 
"Ke mari, lihatlah, syair ini kubawa, dan aku senang bila dapat membacakannya untukmu.
Ayuh, mari kita duduk berteduh di bawah pohon cypress putih itu."
Lalu penyair itu membacakan syairnya. Syair itu panjang sekali.
Setelah selesai, penyair yang satu berkata, "Itu syair yang indah sekali. Syair itu
akan dikenang berabad-abad dan akan membuat engkau masyhur."

Penyair pertama berkata dengan tenang, "Dan apa yang telah kau ciptakan
akhir-akhir ini?"
Penyair kedua menjawab, "Aku hanya menulis sedikit. Hanya lapan baris untuk
mengenang seorang anak yang bermain di kebun." Lalu ia membacakan
syairnya.

Penyair pertama berkata, "Boleh tahan, boleh tahan."
Kemudian mereka berpisah.

Sekarang, setelah dua ribu tahun berlalu, syair lapan baris itu dibaca di setiap
lidah, diulang-ulang, dihargai dan selalu dikenang. Dan walaupun syair yang
satu lagi memang benar bertahan berabad-abad lamanya dalam perpustakaan,
di rak-rak buku, dan walaupun syair itu dikenang, namun tidak ada yang
tertarik untuk menyukainya atau membacanya.


Nt*kamis 23 Ramahdan 1434 H /  01 Agust 2013 Istana surga MTP